PERCEPATAN PENULISAN TUGAS AKHIR MAHASISWA

Bertempat di Aula Ruang Kihajar Dewantoro, Jurusan Pendidikan IPS FIS Universitas Negeri Yogyakarta pada hari Rabu tanggal 13 Mei 2015 menyelenggarakan acara seminar mini " Percepatan Penulisan Tugas Akhir" yang di tujukan bagi mahasiswa PIPS semester VI. Seminar ini digelar rutin setiap tahun yang bertujuan untuk memacu mahasiswa semester akhir untuk segera menyelesaikan penyusunan tugas akhir skripsi. Skripsi merupakan salah satu mata kuliah wajib tempuh yang menjadi syarat bagi mahasiswa untuk mendapatkan gelar sarjana. Tidak jarang mahasiswa banyak yang larut dalam kegiatan yang tidak berkaitan dengan studinya sehingga dampaknya banyak dari mereka mengalami kemunduran waktu kelulusan dari tenggat waktu yang semula dicanangkan. Kegiatan ini memiliki tujuan melatih mahasiswa dalam penyusunan tugas akhir skripsi untuk mahasiswa semester akhir, menstimulus mahasiswa semester akhir dalam penulisan tugas akhir sehingga lulus tepat waktu dan mempersingkat lama studi mahasiswa Prodi Pendidikan  IPS.  Materi yang disampaikan pada kegiatan ini meliputi teknik penulisan proposal tugas akhir, metodologi penelitian dan teknik penyusunan istrumen penelitian.